Self Improvement 101: Boost Your Self Love and Self Confidence

Pada Sabtu, 1 Desember 2018, pukul 14.00 Clarity Psychology bersama dengan Jen.psikolog sebagai pembicara mengadakan workshop di werkspace, Pluit. Adapun tema yang diangkat dalam workshop ini ialah Self Love dan Self Confidence. Kegiatan workshop diawali dengan penjelasan seputar apa itu “Self Love dan Self Confidence”, dan perbedaan keduanya.

Self love sendiri merupakan kondisi dimana kita mencintai diri kita sendiri bahkan dalam keadaan yang terpuruk atau jatuh bukan justru saat kondisi kita berada dipuncak kejayaan. Sedangkan Self Confidence ialah seberapa kita percaya pada diri kita sendiri dalam mencapai suatu tujuan hidup.

“Ketika seseorang memiliki self love dan self confidence yang lebih baik maka kualitas hidupnya juga akan menjadi lebih baik,” jelas Jennyfer selaku pembicara dalam acara Self Improvement 101: Boost Your Self Love and Self Confidence. Lantas menurut Hertha selaku Founder dari Clarity Psychology, diharapkan dengan adanya workshop ini, peserta dapat menjadi individu yang lebih baik dan berguna untuk masyarakat atau lingkungan sekitarnya.

Selain itu, adanya workshop seputar psikologi dapat membantu masyarakat Indonesia untuk lebih memahami secara lebih mendalam tentang peranan dari Psikolog sendiri. Pasalnya, selama ini masyarakat Indonesia belum dapat membedakan peranan antara psikolog dan psikiater, atau psikolog yang tak lepas dari image khusus untuk orang yang mengalami gangguan kejiwaan.

Padahal bidang psikolog sendiri lebih berfokus pada sesi konsultasi untuk mencari sumber masalah dan mengatasi masalah yang dirasakan seorang individu.

 

Leave a Comment

Your email address will not be published.