Menari Bisa Turunin Berat Badan ??

Healthizen mau turunin berat badan tapi gak suka olahraga? Yuk coba dengan menari! Menari atau dance merupakan bagian dari olahraga kardio loh. Banyaknya gerakan tubuh saat menari, mempercepat detak jantung sehingga otot-otot jantung terlatih menjadi kuat. 

Pada umumnya kardio sangat identik dengan olahraga untuk menurunkan berat badan, karena kardio efektif membakar lemak tubuh. Eitss lemak keseluruhan pada tubuh ya Healthizen bukan hanya di bagian tertentu.  Olahraga kardio yang umum dilakukan oleh banyak orang yaitu zumba, senam aerobik, renang, lari, dan bersepeda. Kardio memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan tubuh, diantaranya untuk kesehatan jantung, menjaga kesehatan paru-paru, dan dapat meningkatkan sirkulasi darah sehingga tubuh mendapatkan oksigen yang cukup. Menari dapat dilakukan minimal selama 30 menit per hari, dan kembali lagi kepada kemampuan masing-masing ya Healthizen. Untuk gerakannya seperti saat sedang menari atau dance yang menggerakkan seluruh tubuh. Nah, karena menari menyenangkan dan bisa dilakukan oleh segala usia, akhirnya tidak terasa seperti sedang melakukan olahraga, dan ternyata sudah berkeringat sehingga kalori pun terbakar. 

Tetapi untuk menurunkan berat badan tidak hanya dengan melakukan kardio saja loh Healthizen, pola makan sehari-hari tetap harus tetap dijaga. Mengonsumsi makanan dengan pola gizi seimbang, yaitu karbohidrat, protein hewani, nabati, sayur dan buah, hindari makanan gorengan dan terlalu manis,lalu diimbangi dengan aktivitas fisik seperti kardio adalah cara yang tepat untuk menurunkan berat badan dengan hasil yang lebih maksimal.

Leave a Comment

Your email address will not be published.